PENERAPAN ISAK NO. 35 PADA ORGANISASI KEAGAMAAN MASJID AL-MABRUR SUKOLILO SURABAYA
Abstract
Masjid memperoleh sumber daya untuk menjalankan kegiatan operasionalnya bersumber dari infaq para jamaah dan para donatur (masyarakat). Oleh sebab itu, masjid harus membuat laporan keuangan
yang transparan sebagai wujud pertanggungjawaban atas pengelolahan sumber daya. Dalam ISAK No. 35 sudah diatur tentang laporan keuangan entitas nirlaba dan di sini masjid adalah salah satu entitas nirlaba. Maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis penerapan ISAK No. 35 dapat digunakan sebagai pendukung informasi keuangan masjid Al-Mabrur Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitaitif deskriptif. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan cara
observasi, wawancara dan dokumentasi pada masjid Al-Mabrur Surabaya. Data yang diperoleh yaitu data sekunder berupa laporan penerimaan dan pengeluaran kas. Dan data primer diperoleh melalui keterangan takmir majid. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa masjid Al-Mabrur Surabaya masih belum menerapkan laporan keuangan yang sesuai dengan ISAK No. 35. Karena dalam menyusun laporan keuangan masjid, masih mengacu pada laporan keuangan masjid pada umumnya, hanya
mencatat kas masuk dan kas keluar (dicatat secara manual).
yang transparan sebagai wujud pertanggungjawaban atas pengelolahan sumber daya. Dalam ISAK No. 35 sudah diatur tentang laporan keuangan entitas nirlaba dan di sini masjid adalah salah satu entitas nirlaba. Maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis penerapan ISAK No. 35 dapat digunakan sebagai pendukung informasi keuangan masjid Al-Mabrur Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitaitif deskriptif. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan cara
observasi, wawancara dan dokumentasi pada masjid Al-Mabrur Surabaya. Data yang diperoleh yaitu data sekunder berupa laporan penerimaan dan pengeluaran kas. Dan data primer diperoleh melalui keterangan takmir majid. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa masjid Al-Mabrur Surabaya masih belum menerapkan laporan keuangan yang sesuai dengan ISAK No. 35. Karena dalam menyusun laporan keuangan masjid, masih mengacu pada laporan keuangan masjid pada umumnya, hanya
mencatat kas masuk dan kas keluar (dicatat secara manual).
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Sosial Ekonomi dan Politik diterbitkan oleh Asosiasi Sarjana Sosial Ekonomi dan Politik Indonesia (ASSEPI). Nomor E-ISSN 2721-8201 berdasarkan SK Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) No 0005.27218201/JI.3.1/SK.ISSN/2020.04